Gusti Ketut Putra 'Nyaleg', Nyoman Swiranata Kini Jabat Manajer Komunikasi PLN Bali

  23 November 2018 POLITIK Denpasar

Baliberkarya

IKUTI BALIBERKARYA.COM LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Baliberkarya.com-Denpasar. I Nyoman Swiranata kini menjabat sebagai Manajer Komunikasi PT. PLN Distribusi Bali menggantikan I Gusti Ketut Putra yang sebelumnya menjabat Deputi Manager Komunikasi dan Lingkungan PT. PLN Distribusi Bali yang mengundurkan diri karena maju sebagai caleg DPRD Tabanan dapil Kediri-Marga dari Partai Perindo.
 
 
I Nyoman Swiranata yang baru saja menjabat sebagai Manajer Komunikasi PT. PLN Distribusi Bali mengaku selama ini belajar banyak dari Gusti Ketut Putra atau yang akrab disapa Ajik Putra. Khususnya bagaimana menangani awak media massa dan berkomunikasi dengan masyarakat atau pelanggan PLN serta menyampaikan berbagai program-program kelistrikan PLN.
 
"Saya baru Desember 2017 balik ke PLN Bali. Jadi saya sebenarnya agak keder menggantikan Ajik Putra. Tapi saya disupport oleh Ajik Putra dan juga teman-teman. Jadi semoga kita semua bisa saling bersinergi membesarkan PLN Bali," ucap pria asal Desa Buahan, Kecamatan Payangan, Kabupaten Gianyar dalam acara pisah kenal di Denpasar, Jumat (23/11/2018)
 
Ket Foto: Manajer Komunikasi PT. PLN Bali, I Nyoman Swiranata
 
Swiranata sebenarnya bukanlah orang yang benar-benar baru di PLN Bali. Ia pertama kali bertugas dan masuk di PLN Bali pada tahun 1989. Kemudian dalam tahun berikutnya ia berpindah-pindah tugas ke sejumlah wilayah Indonesia seperti ke Timor Timur yang waktu itu belum lepas dari NKRI, lalu ke Bima, Mataram dan sejumlah daerah lainnya. 
 
Hingga sejak Desember 2017 ia kembali ke Bali dan bertugas di bagian Integrated Management System PLN Distribusi Bali. Lalu kini dipercaya sebagai Manajer Komunikasi PT. PLN Distribusi Bali.
 
Sementara, Ajik Putra menjelaskan dirinya sudah bertekad penuh untuk mengabdikan diri pada masyarakat Tabanan dengan maju sebagai caleg. Walau memang banyak pihak yang mempertanyakan keputusannya meninggalkan jabatan dan zona nyaman di PLN Bali hanya demi ingin mengabdikan diri pada tanah kelahirannya.
 
"Saya pensiun dini dari PLN Distribusi Bali per 1 Oktober 2018 karena nyaleg di DPRD Tabanan. Seharusnya saya baru pensiun tahun 2020," ungkap I Gusti Ketut Putra sambil tersenyum.(BB).