Warga Kaliakah Dihebohkan Ular Piton Telan Anak Babi

  17 Desember 2023 PERISTIWA Jembrana

Ket poto : Anggota Damkar Jembrana amankan ular piton setelah menelan anak babi milik warga

IKUTI BALIBERKARYA.COM LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Baliberkarya.com - Jembrana. Warga Banjar Pangkung Liplip, Desa Kaliakah, Kecamatan Negara dihebohkan adanya ular piton panjang 2 meter dengan berat 10 kilogram menelan anak babi milik warga setempat. Kejadian tersebut terjadi pada Sabtu (16/12/2023) malam

Saat dikonfirmasi Kasi Damkar dan Penyelamatan Jembrana Kade Bagus Darmawan mengatakan, pihaknya menerima informasi dari warga sekitar pukul 19.30 WITA. Warga melaporkan adanya ular piton yang menelan anak babi di pinggir jalan.

"Warga berusaha mengusir ular tersebut dengan senapan angin. Namun, karena perut ular besar berisi anak babi, ular tersebut tidak mampu bergerak jauh," kata Darmawan.

Petugas Damkar pun langsung menuju lokasi dan berhasil mengamankan ular tersebut. Ular tersebut terlihat bagian kepalanya tertembak oleh warga.

Darmawan mengimbau warga untuk lebih waspada dan selalu menjaga kebersihan lingkungan, terutama pekarangan rumah. Mengingat musim hujan sudah mulai turun, hewan liar jenis ular biasanya keluar untuk mencari makanan.

"Kami mengimbau warga lebih waspada dan segera melapor kepada kami jika menemukan ular. Jangan melakukan penanganan sendiri jika belum memiliki keahlian di bidangnya," tandasnya.