Isi Liburan Sekolah, Pemkot Denpasar Gelar Pelatihan Kepenyiaran

  22 Juni 2016 PERISTIWA Denpasar

Baliberkarya/ist

IKUTI BALIBERKARYA.COM LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Baliberkarya.com-Denpasar. Keberadaan media radio sebagai salah satu media elekronik masih sangat diperlukan oleh masyarakat, Radio mempunyai tugas sebagai media komunikasi dengar di dalam menyebarluaskan informasi pembangunan, pemerintahan dan kemasyarakatan di Kota Denpasar.

Menyikapi hal tersebut, dalam mengisi liburan sekolah Radio Publik Kota Denpasar (RPKD) melaksanakan bimbingan teknis (bimtek) pelatihan kepenyiaran yang diikuti 123 peserta dari SMP, SMA/SMK di Kota Denpasar. Bimtek kepenyiaran yang dibuka secara langsung Kepala Dinas Komunikasi dan Informasi (Kominfo) Kota Denpasar Dewa Made Agung dengan penyematan tanda peserta bimtek pada Rabu (22/6/2016) di Ruang Praja Utama Kantor Walikota Denpasar.

Ilmu pengetahuan dan teknologi berkembangan dengan pesat dewasa ini, demikian pula Radio sebagai media komunikasi massa yang mempunyai peranan penting dalam kehidupan sosial, budaya, politik, ekonomi didalam menjalankan fungsinya sebagai media informasi pendidikan, hiburan pelestarian budaya daerah, control sosial dan perekat sosial sebagai media komunikasi dengar di dalam menyebarluaskan informasi pembangunan, pemerintahan dan kemasyarakatan yang bersifat independen, netral dan berfungsi memberikan layanan untuk kepentingan masyarakat.

Hal itu disampaikan Kadis Kominfo Kota Denpasar Dewa Made Agung. Lebih lanjut ia mengatakan, Keberadaan media Radio sebagai salah satu media elektronik masih sangat diperlukan oleh masyarakat. Dengan diadakannya bimtek kepenyiaran diharapkan menjadi ajang pencarian bakat untuk penyiar radio dimana di Kota Denpasar saat ini ada 23 stasiun Radio oleh karena itu keperluan akan penyiar radio semakin meningkat.

“Kami berharap melalui pelatihan kepenyiaran yang dilaksanakan dapat dipergunakan oleh peserta dengan sebaik-baiknya untuk menambah pengetahuan, wawasan dan keterampilan serta sebagai batu loncatan untuk melangkah maju kedepannya dalam bidang kepenyiaran melalui para narasumber yang berkompeten di bidangnya,” ujarnya Dewa Made Agung.  

Sedangkan Ketua Panitia I Gst Agung Putu Panca Wisnu Putra mengatakan, kegiatan bimtek pelatihan kepenyiaran secara rutin dilaksanakan untuk mengisi waktu luang siswa saat liburan dengan kegiatan yang bermanfaat,  pelatihan yang dilaksanakan selama 3 hari dari tanggal 22-24 Juni 2016 yang  diikuti peserta sebanyak 123 orang yang meliputi peserta laki-laki 44 orang dan perempuan 79 orang.

RPKD FM yang merupakan panduan dan solusi informasi lalu lintas, media sosialiasasi dan  komunikasi kebijakan, peraturan, serta program-program Pemerintah Kota Denpasar. Selain menjadi sarana hiburan dan pelestarian budaya masyarakat Kota Denpasar, RPKD  melalui pelaksanaan pelatihan kepenyiaran ini juga diharapkan dapat memberi bekal untuk siswa dan mengasah mental serta kemampuan untuk melangkah lebih jauh lagi dalam ilmu kepenyiaran ke depannya,” ujar Gung Panca. (bb)