Dikukuhkan, 75 Paskibraka Gianyar Siap Bertugas

  16 Agustus 2016 PERISTIWA Gianyar

Baliberkarya/ist

IKUTI BALIBERKARYA.COM LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Baliberkarya.com-Gianyar. Sebanyak 75 Pasukan Pengibar Bendera Pusaka (Paskibraka) Kabupaten Gianyar telah resmi dikukuhkan dalam acara Apel Pengukuhan di Panggung Terbuka Balai Budaya Gianyar, Senin (14/8/2016) malam oleh Wakil Bupati Gianyar, Made Mahayastra.

 

Pasukan Paskibraka sendiri terdiri dari Pasukan 17, 2 regu Pasukan 8 dan Pasukan 45 yang akan bertugas dalam peringatan Upacara Bendera detik-detik proklamasi dan acara penurunan Bendera pada tanggal 17 Agustus 2016 di Lapangan Astina Gianyar.

 

Menurut Ketua Purna Paskibraka Indonesia (PPI) Gianyar, I Komang Wahyu Utarama Parsua, adapun petugas pembawa baki pada Upacara penaikan bendera adalah Ni Wayan Sri Wulandari (SMA N 1 Payangan) dengan petugas pengibar A.A Gede Tiko Karang Saputra (SMA 1 Sukawati), I Komang Arya Adi Wira M (SMA N 1 Ubud), I Made Teguh Darmaji (SMA N 1 Sukawati) dengan Danpas Lettu. Cokorda Agung Semadi.

 

Sedangkan pembawa baki saat penurunan bendera adalah Ni Wayan Devi Mulianti (SMA N 1 Payangan), dengan petugas penurunan bendera A.A Gede Agung Surya N (SMA N 1 Blahbatuh), I Gusti Ngurah Agung Trisna Putra (SMA N 1 Sukawati) dan I Putu Gede Budi Subawa (SMK Kesehatan Sanjiwani) dengan Danpas Letda.Czi.Aril Dion Prasetyo S.T.Han.

 

Para Petugas Paskibraka ini, dikukuhkan setelah melewati berbagai tahap seleksi dan karantina yang berlangsung dari tanggal 1 Agustus 2016.

 

Pengukuhan oleh Wakil Bupati Gianyar, Made Mahayastra ditandai dengan penyematan selempang dan penciuman Bendera Merah Putih yang disaksikan oleh seluruh jajaran Forkopimda dan Kepala SKPD Kabupaten Gianyar.

 

Wabup Mahayastra selepas Apel Pengukuhan menyampaikan kepada para petugas Paskibraka agar dapat menjalankan tugasnya dengan baik.

 

“Dengan proses latihan yang baik serta mental dan fisik yang kuat, semoga nanti dapat menjalankan tugas dengan baik” terang Wabup Mahayastra.(BB)