PKB ke -44 Jembrana Raih Juara 2 Lomba Desain dan Peragaan Busana

  28 Juni 2022 HIBURAN Jembrana

Baliberkarya

IKUTI BALIBERKARYA.COM LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Baliberkarya.com - Jembrana. Duta Kabupaten Jembrana berhasil meraih juara II dalam 2 kategori Wimbakara (Lomba) Desain dan Peragaan Busana PKB XLIV Tahun 2022 yang diikuti oleh desainer dan model perwakilan Kabupaten/Kota se-Provinsi Bali yang digelar di Gedung Ksirarnawa Art Center Denpasar.

Adapun kategori yang berhasil disabet juara 2 tersebut yakni busana kerja adat Bali yang ditampilkan oleh pasangan Dewa Putu Wahyu Krisna Adi dan Ayu Putu Gea Kanaya Pinatih dengan desainer Ni Kadek Mita Aryanti, sedangkan kategori busana penganti modifikasi berpasangan ditampilkan oleh pasangan Gede Purnama Kusuma Laksana dan I Gusti Ayu Gex Indah Anastasia Marcelayanti dengan desainer I Made Bayu Perdana Putra

Disaksikan secara langsung oleh Ketua Dekranasda Bali Ny. Putri Suastini Koster didampingi Ketua Dekranasda Jembrana Ny. Candrawati Tamba serta seluruh Ketua Dekranasda se-Bali, duta Jembrana tampil sangat apik dan menawan diatas panggung dalam peragaan busana kerja adat Bali  dibalut kain endek khasnya Jembrana yang didominitas warna biru dengan motif jalak bali.

Hal yang sama juga ditampilkan duta Jembrana dalam kategori peragaan busana casual yang juga menggunakan kain endek Jembrana dengan kombinasi yang manis serta peragaan busana penganti modifikasi berpasangan juga tak kalah anggun dan menawan.

Ditemui usai pengumuman juara, Ketua Dekranasda Jembrana Ny. Candrawati Tamba mengungkapkan kebahagaiaannya, bahkan ia terharu meneteskan air mata atas keberhasilan duta Jembrana meraih juara di Lomba Desain dan Peragaan Busana PKB XLIV Tahun 2022 ini.

"Tiang sangat terharu sekali, anak-anak berhasil memperoleh juara dalam perlombaan kali ini. Sebelum-sebelumnya kita tidak pernah memperoleh juara, namun kali ini dengan persiapan yang matang serta semangat seluruh team baik itu model, para desainer dan dinas terkait, astungkara kita berhasil meraih juara. Meskipun tidak semua kategori, tetapi ini sudah lebih dari cukup dan kedepan kita akan berjuang lebih keras lagi," ungkapnya. Minggu (26/6/2022).

Lebih lanjut, ia yang juga sebagai Ketua TP PKK Jembrana mengapresiasi keberhasilan para desainer Jembrana dalam menuangkan kreativitasnya untuk mengolah kain endek khas Jembrana untuk dipadu padankan menjadi pakian yang sesuai dengan kriteria yang telah ditentukan dalam perlombaan ini.

"Semoga dengan perhelatan ini, menjadi motivasi bagi para desainer di Jembrana dan di Bali untuk terus menciptakan karya-karya hebat kedepanya, sehingga tidak hanya bermain dilevel daerah saja bahkan bisa menembus level Nasional," harapnya.

Sementara itu, Ketua Dekranasda Bali Ny. Putri Suastini Koster menuturkan
bahwa ajang lomba design tersebut tidak semata untuk fashion saja melainkan membangkitkan kembali para penenun kita yang ada di Bali.

Ditambahkannya, Bali memiliki warisan adiluhung tenun ikat yang saat in sedang marak di kloning oleh pihak luar dan jika hal tersebut dibiarkan terus berlarut maka tenun ikat Bali akan dikuasai orang luar, para penenun akan semakin punah karena beralih profesi.

"Untuk itu, Dekranasda Kabupaten/Kota se-Bali memiliki peranan penting dalam menjaga dan melestarikan tenun ikat serta para penenunnya. Disamping menjaga kelestarian warisan budaya tenun ikat, juga perputaran ekonomi akan terjadi di Bali," ucapnya.

Disisi lain, Koordinator tim juri Wimbakara (lomba) Desain dan Peragaan Busana Dr Tjok Istri Ratna Cora menuturkan terdapat beberapa point dalam penilaian lomba kali ini

"Untuk penilaian lomba menyangkut etika dan estetika. Dalam estetika, ada unsur desain, komposisi, balancing, point of interest, proporsi dan sebagainya," pungkasnya. (BB)