Kontiki Cafe, Tempat Nongkrong Asik Sambil Nikmati 'Aneka Kuliner Ditemani Live Musik'

  31 Januari 2018 PERISTIWA Denpasar

Baliberkarya

IKUTI BALIBERKARYA.COM LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Baliberkarya.com-Denpasar. Sebuah tempat nongkrong asik sambil menikmati aneka kuliner lezat bernama Kontiki Cafe. Cafe dengan live musik ini dirancang khusus yang beralamat di jalan Tukad Yeh Aya Renon, Denpasar. 
 
 
Selain sangat pas untuk bersantai atau kongkow-kongkow, Kontiki Cafe yang kini menjadi salah satu tongkrongan anak muda favorit ini dikenal selain bisa menikmati aneka kuliner, juga sangat cocok untuk membahas kegiatan bisnis.
 
 
Owner Representative Kontiki Cafe, Yustina Yuliana Wijaya mengaku nama Kontiki terinspirasi dari nama sebuah rakit yang digunakan oleh seorang penjelajah dari Norwegia. 
 
"Tempat ini sangat strategis dan nyaman dengan fasilitas yang lengkap. Pengunjung yang datang bisa santai, menikmati kuliner atau sambil membicarakan usaha dan kegiatan lainnya," kata Yustina di sela-sela grand opening, Rabu (31/1) malam.
 
 
Grand opening yang berlangsung cukup meriah dan dihadiri kalangan anak muda serta keluarga ditengah suasana yang tenang dan nyaman, para pengunjung juga berkempatan mencoba berbagai masakan yang diracik dengan resep keluarga sambil dihibur berbagai lagu favorit dalam live musik.
 
 
"Cafe berlantai tiga ini memang didesain sedemikian rupa agar bisa dinikmati berbagai kalangan baik anak muda untuk bersantai, keluarga termasuk kalangan bisnis," ungkap Yustina. 
 
 
Hal itu menurut Yustina dengan mempertimbangkan lokasi cafe di Jalan Tukad Yeh Aya No. 49 ini dekat dengan perkantoran, kampus serta permukiman. Cafe yang terbilang cukup luas karena memiliki kapasitas 170 kursi ini juga didukung tempat parkir yang memadai. 
 
"Kita juga sediakan tempat santai terbuka di lantai tiga untuk menikmati suasana Denpasar di malam hari. Untuk areal parkir jangan kawatir, kami juga siap menampung pengunjung yang menggunakan bus," jelasnya. 
 
 
 
Untuk mendukung kegiatan para konsumen, Kontiki Cafe juga dilengkapi berbagai fasilitas seperti sound system, proyektor untuk kegiatan presentasi dan meeting. Tidak hanya itu, pihaknya juga menyiadakan musik, game dan berbagai lomba.
 
"Keunggulan kami yang lain juga soal hospitality (pelayanan). Jadi kami ingin memberikan best food, best moment dan best service. Ini sesuai dengan semboyan kami 'We Serve by Heart' atau melayani dengan hati," tutur Yustina yang tampak sumringah menyambut ratusan pengunjung yang memadati cafe.
 
Menurut Yustina, setelah para pengunjung pulang dari cafenya mereka akan happy dan punya kenangan indah saat berkumpul dengan teman- temannya. Di Kontiki Cafe, pengunjung selain menikmati kuliner yang dijamin kesegaran dan higienitasnya juga ada sajian martabak dan terang bulan aneka rasa. 
 
"Soal harga kami sangat kompetitif sehingga bisa dinikmati berbagai kalangan," tutup Yustina.(BB).