Prabowo Bertemu SBY Bahas Koalisi "Lawan Jokowi" di Pilpres 2019

  27 Juli 2017 POLITIK Nasional

Baliberkarya.com/ist

IKUTI BALIBERKARYA.COM LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Baliberkarya.com-Nasional. Wakil Ketua Umum Partai Gerindra, Arief Poyuono mengatakan pertemuan Prabowo Subinato dengan Ketua Umum Partai Demokrat Susilo Bambang Yudhoyono ( SBY) untuk membahas kondisi politik nasional dan ekonomi saat ini.
 
"Tidak Hanya bersilaturahmi saja, sambil melakukan pembicaraan keadaan kondisi politik nasional dengan disahkanya UU Pemilu yang melanggar konstitusi terutama terkait PT 20 persen," kata Arief, Kamis (27/7/2017).
 
 
Menurut dia, kondisi bangsa saat ini membuat Prabowo dan SBY ingin berkomunikasi satu sama lainnya. Bahkan Arief tak menutup kemungkinan jika pertemuan Prabowo dengan SBY akan berujung pada koalisi di 2019 nanti.
 
"Ya ada kemungkinan kita ( Gerindra) koalisi dengan Demokrat," jelasnya.
 
Namun dia belum bisa memastikan sosok yang akan muncul sebagai pendamping Prabowo dalam Pilpres 2019 mendatang.(BB/icom).