Ujian Pascasarjana Universitas Ngurah Rai, Wabup Mahayastra Jadi Penguji Ahli

  10 Agustus 2016 TOKOH Denpasar

Baliberkarya/ist

IKUTI BALIBERKARYA.COM LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Baliberkarya.com-Denpasar. Wakil Bupati Gianyar, Made Mahayastra diundang menjadi Penguji Ahli dalam presentasi akhir mahasiswa Program Studi Magister Ilmu Administrasi di Universitas Ngurah Rai (UNR) Denpasar di Kampus UNR Jalan Padma, Penatih, Denpasar Timur, Selasa (9/8/2016).
 
 
 
Ditemui usai menguji, Mahayastra mengaku sangat bangga bisa dipercaya menjadi Penguji Ahli. Dari apa yang dipaparkan mahasiswa Dewa Nyoman Raka dalam tesis berjudul “Pengaruh Kualitas Pelayanan Komunikasi Terhadap Kepuasan Konsumen Dalam Pelayanan Keprotokolan di Pemerintah Kabupaten Gianyar”, selaku peguji ahli sekaligus pimpinan bisa menggali lebih jauh motivasi serta hasil penelitiannya. Hal ini penting, karena dalam setiap kegiatan, keprotokolan memiliki peranan yang sangat signifikan terhadap jalannya acara.
 
 
 
“Tesisnya sangat bagus dan relevan. Ke depan saya harapkan, kualitas daripada Pengawai Negeri Sipil di Gianyar bisa ditingkatkan dengan menuntut ilmu setinggi – tingginya,” imbuh Mahayastra.
 
 
 
Mahayastra yang juga almamater Universitas Ngurah Rai menambahkan, dengan menyandang gelar Magister  Adminitrasi Publik selain sebagai kebanggan, sekaligus merupakan tanggung jawab bagaimana merubah tata bicara, tingkah laku yang sebelumnya kurang baik serta meningkatkan profesionalitas kerja dimanapun bertugas.
 
 
 
Direktur Pascasarjana Universitas Ngurah Rai, Dr Nyoman Suartha, SE.,SH., M.Si. mengatakan, ujian tesis dengan mengahdirkan penguji ahli sesuai dengan Peraturan Pemerintah Nomor 46 Tahun 2014 yang memberikan keleluasaan bagi penulis yang bersantdar nasional maupun internasional. Sekaligus bentuk pertanggung jawaban penulis serta menguji kebenaran hasil penelitiannya, karena penguji ahli ini mengetahui secara mendalam tentang pelaksanaan dari administrasi publik di Pemkab Gianyar.
 
 
 
“Mahasiswa yang di uji merupakan pelaksana pelayanan sedangkan penguji ahlinya Wakil Bupati yang merupakan pimpinnanya,” terangnya.
 
 
 
Sementara, Dewa Nyoman Raka mengaku merupakan suatu kehormatan dan kebanggan tersendiri diuji langsung oleh Wakil Bupati Gianyar. Hal ini diharapkan mampu menjadi motivasi bagi Pegawai Negeri Sipil untuk lebih meningkatkan kualitas SDM di Pemkab Gianyar dengan meningkatkan sumber daya manusia melalui jenjang pendidikan formal. (BB)